Kami Mencari Perawat Freelance

Hanya untuk yang amanah dalam bekerja

Daftar Sekarang

Layanan Home Care untuk Lansia Stroke

Stroke sering menimbulkan permasalahan yang kompleks, baik dari segi kesehatan, ekonomi, sosial, serta membutuhkan penanganan yang komprehensif, termasuk upaya pemulihan dalam jangka lama bahkan sepanjang sisa hidup pasien.

Pada awal setelah terjadinya stroke, pasien merasa bingung dan mengalami ketergantungan yang sangat besar terhadap orang lain, untuk itu diperlukan seorang pengasuh atau care giver yang dapat membantu pasien saat pasien membutuhkan pertolongan dan membantu melatih pasien secara bertahap untuk mencapai kemandirian

Home care adalah suatu pelayanan yang bertujuan untuk meningkatkan, mempertahankan, atau memaksimalkan tingkat kemandirian dan meminimalkan resiko akibat dari penyakit stroke.

Berdasarkan hasil penelitian terdahulu yang dilakukan oleh WHO, 75,6% pasien lansia pasca stroke membutuhkan perawatan di rumah (home care). Perawatan dengan berlokasi rumah atau perawatan di tempat tinggal pasien ternyata memberikan dampak positif bagi pasien dengan penyakit kronis seperti stroke.

Kebutuhan Pelayanan Home Care

1. Layanan Medis

Pasien stroke membutuhkan pemeriksaan dari dokter dan pemberian obat yang bertujuan untuk konsultasi mengenai kondisi pasca stroke.

2. Layanan Kepewaratan

Perawat adalah salah satu tenaga profesional yang membantu pasien dan keluarga di rumah dalam memberikan perawatan berkelanjutan dan memandirikan pasien dengan keterbatasan yang ada dapat menjalani hidup secara optimum. Tindakan-tindakan yang dilakukan perawat dalam merawat pasien stroke meliputi tindakan yang bersifat preventif, kuratif, dan rehabilitatif. Salah satu tindakan preventif adalah dengan memonitor kondisi pasien termasuk alat medis yang dipakai.

3. Layanan Penunjang Medis

Pasien lansia yang mengalami penyakit stroke sangat membutuhkan layanan fisioterapi. Fungsi fisioterapi sebagai tim rehabilitasi antara lain : menguji kebutuhan pasien, merencanakan pelayanan fisioterapi, mengevaluasi hasil pelayanan fisioterapi, bekerja sama dengan pasien dan keluarganya, memulihkan kapasitas fisik dan kemampuan fungsional pada gangguan neuromuskular (ketidakmampuan sistem saraf dan otot untuk bekerja sebagaimana mestinya) dan gangguan muskuloskeletal (kondisi yang mengganggu fungsi sendi, ligamen, otot, saraf dan tendon, serta tulang belakang), memulihkan atau menyesuaikan gangguan atau kelainan kapasitas fisik dan kemampuan fungsional, melaksanakan pelayanan tugas khusus fisioterapi, dan melaksanakan pengelolaan pelayanan fisioterapi.

4. Layanan Penunjang Non Medis

Pasien stroke mengalami perubahan besar dalam hidupnya, yaitu perubahan akibat defisit neurologis yang dialami setelah serangan stroke. Hal ini menyebabkan pasien stroke tidak mampu lagi beraktivitas seperti sebelum sakit. Kondisi ini dapat membuat pasien stroke merasa tidak berguna.

Psikolog dapat membantu mengatasi masalah psikologi yang timbul seperti rasa malu, rasa rendah diri, tidak dapat menerima kenyataan, dan tidak mau menyesuaikan diri dengan kenyataan. Konseling dengan prinsip komunikasi yang efektif untuk berempati merupakan suatu pendekatan psikologis yang sangat membantu pasien dan keluarganya untuk menyesuaikan diri terhadap stroke, kecacatan, dan permasalahan lain yang diakibatkannya.

5. Pemberi Layanan Home Care

Pasien lansia yang mengalami penyakit stroke membutuhkan perawat untuk bisa memberikan pelayanan home care. Selain itu, mereka juga membutuhkan layanan fisioterapi, dokter spesialis dan dokter yang bisa memberikan pelayanan home care.

Prinsip Merawat Pasien Stroke di Rumah

  1. Mencegah terjadinya luka di kulit pasien akibat tekanan.
  2. Mencegah kekurangan cairan atau dehidrasi.
  3. Mencegah terjadinya kekakuan otot dan sendi.
  4. Mencegah terjadinya nyeri bahu ( shoulder pain)
  5. Memulai latihan dengan mengaktifkan batang tubuh atau torso.
  6. Merawat kesehatan pasien secara menyeluruh

Perawatan di rumah bisa menjadi salah satu dukungan semangat terbesar bagi pasien terutama pasien pasca stroke. Sebaiknya menggunakan  tenaga medis profesional yang bisa mendampingi pasien di rumah. Dengan demikian pasien lebih dapat perawatan medis yang bertujuan untuk mengembalikan kemandirian pasien sebesar mungkin. Dengan adanya layanan homecare yang terpecaya, ini dapat menjadi solusi bagi pasien yang ingin dirawat di rumah

 

Topik Terkait

Home CareLansia
Subscribe